-->
  • Jelajahi

    Copyright © datalampung

    Lapas Kalianda dan BNNK Razia dan Tes Urine Warga Binaan

    Redaksi
    Kamis, 11 Februari 2021, 16:05 WIB
    Tes urine di Lapas Kelas IIA Kalianda


    Lampung Selatan, datalampung.com - Lapas Kelas IIA Kalianda bersama BNNK Lampung Selatan melakukan razia dan tes urine kepada warga binaan Lapas Kelas IIA Kalianda, Kamis, (11/02/21).


    Dalam kegiatan tersebut, seluruh blok di Lapas Kalianda tidak luput di razia yang dilakukan oleh pihak Lapas dan BNNK setempat.


    Dari jumlah total 697 warga binaan, 150 orang warga binaan yang dipilih secara acak oleh BNNK di tes urinenya. 


    "Hari ini kami bersinergi dengan BNNK Lamsel dalam rangka mencegah peredaran narkoba dilapas kalianda. Untuk memastikan lapas kami bebas dari bahan terlarang," kata Kalapas Kelas IIA Kalianda, Tetra Destorie.


    Tetra menerangkan, pihaknya kedepan akan terus bersinergi dengan pihak BNNK untuk mencegah penyalahgunaan narkoba di lingkungan lapas.


    "Tentunya kerjasama dengan BNNK, kami akan sinergi terus agar warga binaan dan petugas akan rutin dilakukan tes urin," ujar dia.


    Sementara Kepala BNNK Lampung Selatan AKBP Ikhlas mengatakan, terkait hasil tes urine pihaknya akan mengirimkan surat kepada pihak Lapas Kelas IIA Kalianda.


    "Jika ada yang positif kita akan berikan rehab secara medis. Tapi dengan tindakan penyidikan kita serahkan kepada lapas karena mereka yang bertanggung jawab," ujar Ikhlas.


    Dari hasil razia tersebut, pihak Lapas dan BNNK tidak menemukan barang bukti narkoba ataupun obat-obatan yang mencurigakan. Pihak lapas dan BNNK hanya menemukan kartu remi, kartu gaple, sikat gigi dan alat pemanas air rakitan dan sejumlah paku. (Kur)



    Komentar

    Tampilkan

    Terkini