Bandar Lampung, Datalampung.com -Seorang Oknum anggota Polisi di Bandar Lampung Berinisial Aipda AGM beserta rekannya ditangkap Petugas Satreskrim Polresta Bandar Lampung Lantaran diduga mencuri satu unit mobil minibus di area parkir hotel ternama di kawasan Tanjung Karang Timur, Bandar Lampung, Minggu, (26/10/2025).
Aipda AGM ditangkap setelah Petugas Satreskrim melakukan penyelidikan, terkait hilangnya minibus jenis Toyota Inova Reborn milk korban Berinisial Akp FN yang merupakan perwira pertama (Pama) di Mabes Polri.
Dari data yang berhasil dihimpun, korban yang saat itu sedang berdinas luar dan menginap di hotel tersebut, kehilangan kunci kontak kendaraannya pada Jum'at malam (24/10/2025), sementara kendaraannya berada di area parkir hotel.
Korban kemudian mencari kunci kontak yang hilang tersebut, serta menghubungi keluarganya untuk diantarkan kunci duplikatnya. Namun, mobil miliknya yang terparkir di area hotel justru hilang pada Sabtu Malam (25/10/2025) kemarin.
Mengetahui mobil miliknya raib, korban kemudian melaporkan peristiwa itu ke Mapolresta Bandar Lampung. Usai membuat laporan, korban bersama petugas Satreskrim yang menerima laporan tersebut, mendatangi lokasi kejadian.
Setelah melakukan olah TKP dan memutar rekaman kamera CCTV, diketahui mobil milik korban dibawa kabur oleh dua orang pria. Salah satunya merupakan Oknum Polisi Berinisial Aipda AGM.
Korban juga mendeteksi keberadaan mobil miliknya yang hilang itu, melalui GPS yang terpasang di kendaraannya tersebut. Mobil itu ternyata berada di area parkir Rumah Sakit Umum Daerah Abdoel Moeloek (RSUDAM) Bandar Lampung.
Petugas Satreskrim Polresta Bandarlampung Lampung, kemudian mengamankan mobil korban yang diduga sengaja disembunyikan oleh para pelakunya.
Dari hasil penyelidikan petugas dan rekaman kamera CCTV, terduga pelaku yang merupakan Oknum Polisi Aipda AGM dan rekannya berinisial DBM. Petugas Satreskrim kemudian berkoordinasi dengan Seksi Propam, serta langsung mengamankan keduanya untuk dimintai keterangan di Mapolresta Bandar Lampung, pada Minggu (26/10/2025) kemarin.
Berdasarkan informasi yang didapat, Oknum Aipda AGM beserta rekannya itu masih menjalani pemeriksaan intensif di Mapolresta Bandar Lampung. Sementara mobil milik korban saat ini disita sebagai barang bukti.
Sementara Kasat Reskrim Polresta Bandar Lampung, Kompol Faria Arista masih enggan membeberkan kronologi peristiwa itu. Namun dia membenarkan adanya dugaan oknum polisi yang diamankan, terkait pencurian mobil milik korban yang merupakan perwira Mabes Polri tersebut.
"Sabar ya. Masih dilakukan penyelidikan lebih lanjut," singkatnya melalui pesan WhatsApp, Senin (27/10/2025).
